Travelista, Jakarta – Berbicara soal gunung, tentu yang ada dibenak kita adalah soal pendakian. Hal ini wajar, sebab sekarang ini olahraga pendakian gunung tengah naik daun dan digemari oleh banyak kalangan, mulai dari yang muda hingga tua.

Menjamurnya hobi mendaki gunung, kini tak sedikit orang bermimpi untuk bisa mendaki gunung tertinggi di dunia, yakni Everest. Dengan ketinggiannya yang lebih dari 8000 mdpl, Everest sangat terkenal di belahan dunia.

Baca juga: Tidak Sampai 12 jam, ini dia Negara dengan Waktu Puasa Tercepat di Dunia

Kendati begitu, ternyata ada lho beberapa gunung yang terkenalnya mengalahkan Everest. Tak hanya di dunia, tetapi beberapa gunung ini terkenal hingga surga. Lantas, gunung apa sajakah itu? Yuk, simak selengkapnya berikut ini.

1. Jabal Nur

Photo by Google

Jabal Nur merupakan gunung yang berjarak 7 kilometer dari Masjidil Haram dan menjadi salah satu tempat paling istimewa yang kerap dikunjungi di Kota Makkah. Jabal yang berarti gunung ini menjadi saksi bisu perjuangan Nabi Muhammad SAW dalam memperjuangkan agama islam.

Di Jabal Nur terdapat sebuah gua kecil yang bernama Gua Hira, dimana gua ini diyakni sebagai tempat Nabi Muhammad SAW menerima wahyu pertama dari Allah SWT melalui Malaikat Jibril.

2. Jabal Rahmah

Photo by Google

Masih berada di Kota Makkah, tepatnya berada di wilayah timur Padang Arafah terdapat satu gunung yang cukup terkenal, yakni Jabal Rahmah. Di Gunung ini lah tempat pertama kalinya Nabi Adam dan Siti Hawa bertemu semenjak diturunkan oleh Allah SWT ke muka bumi.

Jabal Rahmah memiliki ketinggian sekitar 70 meter sehingga menjadi salah satu jabal yang mudah dicapai. Anda hanya memerkukan waktu sekitar 15 menit untuk mencapai puncaknya. Di atas puncak Jabal Rahmah, terdapat sebuah monumen atau tugu dengan lebar hamper 2 meter dan tinggi 8 meter.

3. Jabal Tsur

Photo by Google

Gunung Tsur memiliki ketinggian 458 mdpl dengan tiga puncak yang menyambung dan saling berdekatan. Bagi Umat Muslim yang ingin menuju puncak, setidaknya membutuhkan waktu sekitar satu jam dengan medan yang cukup terjal.

Di puncak Jabal Tsur, terdapat sebuah gua yang memiliki dua pintu dan dinamakan Gua Tsur. Gua ini hanya bisa tempati oleh tiga orang saja.

Menurut sejarahnya, Gua Tsur oernah menjadi tempat persembunyian Rasulullah SAW dari kejaran Kafir Quraisy saat hendak hijrah dari Makkah ke Madinah. Dalam persembunyian itu, Rasulullah SAW ditemani oleh Abu Bakar Ash Shidiq.

4. Jabal Uhud

Photo by Google

Begerser sedikit ke Kota Madinah, terdapat sebuah gunung yang kelak dijanjikan ada di surga, yakni Gunung Jabal Uhud. Gunung ini merupakan tempat yang wajib dikunjungi oleh umat Muslim Ketika hendak menjalankan ibadah haji.

Seperti yang dikatakan oleh Rasulullah, “Jika kita hendak melihat bukit yang terdapat di surga, maka ziarahlah ke Bukit Uhud. Nabi Muhammad SAW bersabda, ‘Bukit Uhud ialah salah satu dari bukit-bukit yang terdapat di surga,” seperti yang diriwayatkan HR Bukhari.

Perlu diingat, Jabal Uhud merupakan tempat terjadinya perang besar antara Pejuang Islam dengan kaum Kafir Quraisy pada 15 Syawal 3 Hijriah. Perang ini mengakibatkan 70 Pejuang Islam meninggal secara syahid sehingga Jabal Uhud dijadikan pemakaman para pejuang.

Travelista.id

Previous articleEks Pramugari Banting Stir Jadi Penjual Lontong Sayur di Pasar Kemis Tangerang
Next articleTernyata Orang Eropa Lebih Suka Berbuka Puasa dengan Gorengan