Travelista.id, Jakarta – Konflik antar manusia dan hewan liar di Indonesia bukanlah hal yang tabu. Terbaru, konflik ini terjadi Sumatera, tepatnya antara warga dan Harimau Sumatera. Tragedi ini disebabkan oleh terkisisnya hutan, sehingga memaksa Raja Rimba turun ke desa untuk mencari makan.

Naas, akibat konflik ini, sudah banyak Harimau Sumatera yang mati dibunuh. Padahal, menurut berbagai Lembaga perlindungan hewan, jumlah Harimau Sumatera kurang dari 1000 ekor. Tentu, jika terus dibiarkan seperti ini, hewan endemik Pulau Sumatera ini akan punah, menyusul saudaranya, yakni Harimau Jawa serta Harimau Bali yang sudah dinyatakan punah terlebih dahulu.

Baca juga: Eksotis dan Mencekam, Berikut Deretan Fakta Tentang Gunung Raung

Atas kekejaman manusia, sudah banyak hewan asli Indonesia yang dinyatakan punah. Hewan apa sajakah itu? Berikut beberapa hewan yang asli Indonesia yang dinyatakan punah akibat konflik dengan manusia!

1. Harimau Bali

Sumber foto: Tribunnews

Jenis kucing besar yang asli Bali ini terakhir ditemukan pada tahun 1937. Harimau Bali masih berkerabat dekat dengan Harimau Jawa dan juga Harimau Sumatera. Atas kekejaman manusia, Harimau Bali dinyatakan punah.

Penyab kepunahannya pun dikarenakan adanya pembukaan lahan, sehingga ruamg lingkupnya menjadi terbatas. Selain itu, Harimau Bali juga menjadi salah satu target hewan buruan disaat  zaman penjajahan Belanda atas Indoneisa. Akibatnya, Harimau Bali dinyatakan punah untuk selama-lamanya.

2. Harimau Jawa

Sumber foto: Wikipedia

Tak jauh berbeda dengan yang dialami Harimau Bali, Harimau Jawa juga sudah dinyatakan punah. Padahal, Harimau Jawa dahulu adalah hewan kebanggan Indonesia, namun seiring perkembangan zaman dan peluasan lahan tani serta tempat tinggal, popluasi Harimau Jawa semakin berkurang hingga akhirnya dinyatakan punah.

Kendati begitu, kepunahan Harimau Jawa masih menjadi tanda tanya besar di berbagai kalangan. Sebab, masih banyak yang percaya jika sebenarnya Harimau Jawa masih ada, karena beberapa orang mengaku pernah melihatnya secara langsung. Terpelas masih ada atau punah, Harimau Jawa menjadi saksi bagaimana kekejaman manusia terhadap alam.

3. Tikus Gua Flores

Sumber foto: Boombatis.com

Hewan asli Indonesia lainnya yang sudah dinyatakan punah adalah Tikus Gua Flores. Hewan yang bernama latin Spaleomys Florensis ini adalah hewan endemic Flores yang keberadannya hanya tinggal kenangan.

Belum diketahui secara pasti, bagaimana hewan yang satu ini bisa punah. Namun, banyak ahli memperkirakan jika penyebab kepunahan hewan ini, salah satunya karena ulah manusia. Sebab, Tikus Gua Flores kerap kali diburu untuk dimakan warga setempat.

4. Tikus Hidung Panjang Flores

Sumber foto: Kompas.com

Masih di daerah Flores, hewan endemik lainnya yang dinyatakan punah adalah Tikus Hidung Panjang Flores. Sama seperti Tikus Goa Flores, hewan yang bernama latin Paulamys Naso ini keberadannya juga hanya tinggal kenangan.

Dalam beberapa laporan menyebut jika tikus hidung Panjang ini menempati sekitaran Hutan Montane, Flores Barat. Namun kini, hewan ini hanya bisa ditemukan dalam bentuk subfosilnya saja.

5. Kuau Bergaris Ganda

Sumber foto: Wikipedia

Tak hanya mamalia dan hewan pengerat saja yang dinyatakan punah di Indoneisa, namun keluarga unggas pun terkena imbasnya. Hewan Kuau Bergaris Ganda atau yang Bernama latin Argusianus Bipuctatus ini sudah dinyatakan punah. Kendati begitu, hanya ada sedikit bukti saja yang menyebut keberadaan hewan ini di Pulau Jawa dan Sumatera.

Terlepas ada atau tidak keberadaan hewan ini, sebagai manusia kita harus menjaga kelestarian alam dan keseimbangan kehidupan. Sudah banyak contoh kasus hewan punah yang terjadi akibat ulah manusia. Stop melakukan perburuan masal, dan stop mengeksploitasi alam.

Travelista.id

- Advertisement -
Previous articleSejarah hingga Mitologi Imlek yang Perlu Kalian Tahu
Next articleKehangatan Imlek di Tengah Pandemi Covid 19