Travelista – Transportasi darat memiliki istilah-istilah yang tak kalah menarik. Uniknya, terkadang istilah yang digunakan berasal dari bahasa daerah. Berikut 7 Istilah yang digunakan dalam dunia bus hingga viral.

1. AKAP

Pengguna bus yang sering bepergian jarak jauh tentu tidak asing dengan istilah ini. Ya, AKAP artinya Antar Kota Antar Provinsi. Bus AKAP biasanya juga merupakan bus malam.

Bus AKAP akan mengantarkan penumpang ke tempat tujuan yang berbeda provinsi, misalkan jurusan Jakarta-Jogja atau bahkan Jogja-Jambi.

2. Blong

Pernahkah kalian mendengar istilah blong? Jadi kata blong dalam dunia bus berarti cepat atau ngebut. Jadi kalau bus sedang nge-blong berarti itu tandanya bus sedang melaju dengan kecepatan tinggi.

3. Buka Jalur

Buka jalur dalam dunia bus berarti bus sedang melawan arah saat keadaan macet. Ketika sedang membuka jalur, bus akan melewati jalan dan melawan arah. Untuk itu, diperlukan keahlian sopir untuk mengendarai bus nya. Sebab, jika salah sedikit saja, nantinya akan mencelakai kendaraan yang berada di jalur tersebut dan menyebabkan kecelakaan adu banteng.

Baca

Namun, terkadang kepolisian juga kerap membuka jalur untuk dilewati kendaraan. Biasanya hal tersebut dilakukan saat kemacetan di tol. Nah di saat buka jalur pasti ada satu jalur yang terpaksa ditutup untuk mengurai kemacetan agar tidak menumpuk.

4. Glondang

Bus dalam keadaan glondang berarti bus tidak banyak berisi penumpang alias sepi. Bisa jadi dari puluhan tempat duduk hanya terisi belasan atau bahkan beberapa orang saja.

5. Hot Seat

Hot seat atau kursi panas ini, pasti sering diperebutkan oleh penumpang bus. Karena, dari hot seat ini penumpang bisa melihat pemandangan di luar dengan lebih leluasa. Hot seat yang menjadi primadona bagi penumpang ini pun terletak di barisan depan bus.

6. Ngetem

Pasti Anda pernah mendengar istilah ngetem. Istilah ini tidak hanya dipakai dalam dunia bus melainkan juga dalam angkutan umum. Nah ngeten ini berarti bus berhenti di suatu tempat biasanya terminal ataupun tempat strategis untuk menunggu penumpang hingga bus terisi penuh.

Bus yang ngetem ini biasanya sangat dibenci oleh penumpang karena penumpang harus menunggu waktu yang terkadang cukup lama agar bus bisa berangkat.

7. Telolet

Istilah yang pernah viral ini adalah bunyi khas klakson bus dengan nada yang unik. Istilah ini juga dipergunakan oleh para bus mania atau anak-anak agar para sopir bus membunyikan klakson bus nya tersebut.

Sekiranya, itulah beberapa istilah unik di dunia bus. Bahkan ada istilah yang menjadi viral ya Anda. Itu membuktikan kalau bus masih menjadi favorit para masyarakat. Anda sendiri, apakah suka naik bus?

Travelista.id

Previous articleAmbil Gambar di Area Bandara, Apakah Dilarang?
Next articleBegini Cara Agar Makanan Awet Saat di perjalanan