Travelista – Hari ibu jatuh setiap tanggal 22 Desember tiap tahun membuat kita mencari inspirasi untuk mengapresiasi jasa & pengorbanan seorang ibu. Kado tidak hanya berupa barang, pergi ke destinasi wisata bersama ibu juga bisa dijadikan sebagai kado untuk hari ibu.

Tidak perlu bingung untuk mencari destinasi wisata sebagai kado di hari ibu, travelista.id mengutip dari Guideku.com telah merangkum untuk kamu jadikan inspirasi.

1. Museum Bale Indung Rahayu, Purwakarta

Museum Bale Indung di Purwakarta (IG @pesonapurwakarta18)

Destinasi wisata ini merupakan museum yang berisi kisah dan gambaran peran seorang ibu dan proses kelahiran manusia.

Lukisan dan pahatan ini akan mengingatkanmu betapa besar perjuangan seorang ibu.

Museum bale indung ini berlokasi di Purwakarta, kamu juga bisa mengajak ibu kamu untuk mampir ke destinasi wisata lain disekitar museum bale indung ini seperti Waduk Jati Luhur.

BACA JUGA : Destinasi Liburan Favorit Antar Generasi

2. Spa & Relaksasi di Bali

Berkunjung ke Bali bersama Ibu juga tidak ada salahnya. Kamu dapat melakukan Spa di resort-resort di Bali dengan nuansa tradisional.

Beberapa spa di Bali juga memiliki paket spa berdua dengan ibu.

3. Kuliner di Bandung

Berwisata kuliner di bandung juga dapat menjadi pilihan kado untuk hari ibu.

Bandung disaratkan menjadi gudangnya wisata kuliner, anda dan ibu bisa mencicipi ragam makanan khas Sunda seperti Siomay, karedok, dan seblak.

Jika Anda ingin berburu kuliner yang instagramable, kamu bisa mengajak ibu ke destinasi wisata Floating Market di Lembang dan Kampung daun.

BACA JUGA : Tips Liburan Menyenangkan yang Ramah di Dompet

4. Belanja di Jakarta

Biasanya ibu-ibu sangat senang berbelanja, di Jakarta banyak destinasi wisata belanja dengan harga yang variatif mulai dari yang murah hingga mahal.

Sejumlah destinasi wisata belanja di daerah Jakarta yang bisa Anda pilih antara lain Pasar Baru, ITC Mangga Dua, Thamrin City Mall, dan Pasar Tanah Abang.

Atau jika kamu memiliki budget untuk barang-barang dengan merk ternama, kamu bisa mengajaknya ke Central Park Jakarta, Grand Indonesia, atau Plaza Indonesia.

5. Wisata alam di Pulau Seribu

Pulau Kotok, Kepulauan Seribu (Doc: Travelista)

Bebaskan ibu Anda dari hiruk-pikuk perkotaan dengan mengajaknya berwisata ke pulau seribu.

Tidak jauh dari ibu kota Jakarta, pulau seribu memiliki keindahan pantai yang alami menjadikan Pulau Seribu destinasi wisata yang tepat untuk dijadikan kado untuk hari ibu.

BACA JUGA : 5 Fakta Pulau Dolphin, Pulau Seribu

BACA JUGA : Harga Paket Wisata Pulau Harapan, Pulau Seribu 3 Hari 2 Malam

Travelista

Previous articleTernyata Berenang di Laut Memiliki 3 Keistimewaan Ini
Next articleWanita di Sulawesi Jadi Buta Akibat Kena Santet Pria yang Ditolaknya